TRIBUNNEWS.COM - Arsenal dan Sunderland sejauh ini masih berhak menyandang predikat sebagai dua tim yang belum pernah sekalipun menelan kekalahan saat bermain home di kompetisi Liga Inggris musim 2025/2026.
Kepastian tersebut didapat setelah Arsenal dan Sunderland melakoni laga pekan ke-19 Liga Inggris, tengah pekan ini.
Laga pekan 19 yang digadang-gadang akan menjadi momen runtuhnya catatan tak terkalahkan dua tim tersebut.
Nyatanya tidak demikian.
Baik Arsenal dan Sunderland mampu menunjukkan keangkeran markasnya masing-masing kepada tim lain yang menjadi tamunya di pekan tersebut.
Ungkapan "tim tamu dilarang pulang dengan tiga poin" seakan menjadi slogan yang digaungkan Arsenal dan Sunderland kepada siapapun lawannya yang berstatus tim tamu pada musim ini.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Big Match Manchester City vs Chelsea Untungkan Arsenal
Dimulai dari Arsenal.
Mikel Arteta selaku pelatih benar-benar mampu menyulap Stadion Emirates, yang merupakan kandang Arsenal, sebagai salah satu tempat yang angker bagi lawannya musim ini.
Tak hanya di Liga Inggris saja, keangkeran Stadion Emirates juga menular ke kompetisi lain yang diikuti Arsenal.
Yakni Liga Champions hingga Piala Carabao.
Jika dirinci, Arsenal sudah bermain sebanyak 15 kali di kandang sendiri, di tiga kompetisi berbeda.
Rinciannya, 10 laga kandang dimainkan Arsenal di Liga Inggris, lima laga lainnya tersaji di Liga Champions (3x) dan Piala Carabao (2x).
Hasilnya, ciamik.
Arsenal hampir selalu mampu mengamankan poin dalam setiap laga kandang yang mereka jalani musim ini.
Bahkan, hampir mayoritas laga kandang yang dilakoni Arsenal musim ini mampu mereka menangkan.
Di Liga Champions, Arsenal mampu menyapu bersih tiga laga kandang dengan hasil yang impresif.
Mengalahkan Olympiakos (2-0), Atletico Madrid (4-0) dan Bayern Munchen yang kini menjadi salah satu tim paling impresif di Eropa dengan skor 3-1 menjadi bukti elitnya performa kandang Arsenal di Liga Champions.
Beralih ke Piala Carabao, dua laga kandang yang telah dijalani Arsenal, mampu mengantarkan mereka lolos ke semifinal.
Brighton yang menjadi lawan Arsenal di babak 16 besar Piala Carabao, diketahui harus pulang dengan tertunduk lesu lantaran disingkirkan tim Meriam London dengan skor 2-0 di Stadion Emirates.
Nasib lebih tragis dirasakan Crystal Palace yang tersingkir lewat drama adu penalti melawan Arsenal di perempat final.
Dua kemenangan di kandang sendiri pada ajang Piala Carabao, akhirnya membuka jalan Arsenal lolos ke semifinal.
Arsenal pun mempertegas keangkeran Stadion Emirates musim ini di kompetisi Liga Inggris.
Dari total 10 laga kandang musim ini, Arsenal mampu meraup sembilan kemenangan atas tamunya musim ini.
Artinya hampir 90 persen pertandingan kandang musim ini di Liga Inggris, Arsenal sukses mengamankan tiga poin.
Aston Villa barangkali menjadi tamu terbaru yang harus merasakan keangkeran Stadion Emirates, setelah dipaksa pulang tanpa poin lantaran kalah telak melawan Arsenal dengan skor 4-1, Rabu (31/12/2025) lalu.
Barangkali, hanya Manchester City saja yang menjadi satu-satunya klub yang mampu mencuri poin dari markas Arsenal musim ini.
Tepat pada matchday kelima Liga Inggris, Manchester City yang menjadi rival utama Arsenal memperebutkan gelar juara musim ini, pulang dengan raihan satu poin dari Stadion Emirates, setelah bermain imbang 1-1 di akhir laga.
Melihat menterengnya rapor kandang Arsenal musim ini, tak salah jika tim Meriam London tampil on fire musim ini dengan memuncaki klasemen Liga Inggris dan Liga Champions, sekaligus lolos ke semifinal Piala Carabao.
Kejutan Sunderland
Jika ditanya, tim mana yang performanya cukup mengejutkan musim ini di Liga Inggris?
Maka, barangkali salah satu jawaban idealnya ialah Sunderland.
Tak bisa disangkal, performa Sunderland sebagai salah satu tim promosi musim ini cukup mengesankan.
Dikala Burnley dan Leeds United yang kebetulan juga berstatus tim promosi, kini masih ngos-ngosan bertarung di zona degradasi.
Berbeda dengan Sunderland yang justru konsisten bersaing melawan tim elit di jalur perburuan tiket Eropa musim depan.
Terbaru, Sunderland secara mengejutkan mampu menahan imbang Manchester City dengan skor 0-0, Jumat (2/1/2026).
Hasil imbang melawan tim sekelas Manchester City menjadi bukti performa mengesankan Sunderland musim ini.
Meskipun banyak pemain andalannya yang absen dalam laga ini, lantaran berpartisipasi di Piala Afrika 2025, nyatanya Sunderland mampu memberi perlawanan sengit kepada Manchester City.
Regis Le Bris selaku pelatih seakan mampu menemukan racikan terbaik untuk menahan laju Manchester City yang datang ke markas timnya dengan bekal kemenangan beruntun dalam delapan laga terakhirnya.
Keberhasilan Sunderland menahan imbang Manchester City secara tidak langsung menjaga rapor tak terkalahkan tim tersebut di Stadium Of Light musim ini.
Dari total 10 laga kandang musim ini, Sunderland mampu mengamankan 5 kemenangan dan 5 hasil imbang, serta belum pernah sekalipun menelan kekalahan.
Yang lebih menarik, beberapa tim tamu yang sudah datang ke markas Sunderland dan tidak mampu meraih kemenangan bukanlah tim sembarangan.
Selain Manchester City yang baru saja gagal membawa pulang poin penuh dari kandang Sunderland, tim sekelas Arsenal, Aston Villa, hingga Everton juga tidak mampu menaklukkan keangkeran Stadium Of Light musim ini.
Hal itu menunjukkan kandang Sunderland punya magis yang sama dengan Arsenal musim ini, yang mana lawannya musim ini yang menjadi tamunya di Liga Inggris, punya kesulitan yang sama yakni membawa pulang tiga poin.
Berbekal rapor unbeaten di kandang musim ini, Arsenal kini berhak menempati posisi pertama dengan 45 poin, sedangkan Sunderland berada di peringkat ketujuh dengan 29 poin dari 19 laga.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)