Tak Sekadar Kumpul Alumni, PP IKA UIN Siber Cirebon Dideklarasikan Jadi Agen Perubahan
January 13, 2026 09:11 PM

 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto


TRIBUNCIREBON.COM, CIREBON- Pengurus Pusat Ikatan Alumni (PP IKA) Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon periode 2026–2030 resmi dilantik, baru-baru ini. 


Momentum itu tidak sekadar menjadi ajang temu kangen para alumni, melainkan penegasan peran strategis alumni sebagai agen perubahan yang menjembatani dunia akademik dengan realitas sosial di masyarakat.


Pelantikan dilakukan langsung oleh Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Aan Jaelani, sebagai bentuk penguatan peran alumni dalam mendukung kemajuan kampus.

Baca juga: Sidak Koperasi Desa Merah Putih, DPRD Majalengka Akan Panggil Distributor Gas dan Pupuk


Agenda itu juga dirangkaikan dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) serta berbagai kegiatan sosial, seperti jalan sehat, seminar, bazar, donor darah dan aktivitas kemasyarakatan lain yang melibatkan civitas akademika serta masyarakat umum.


Acara tersebut saat itu turut dihadiri pimpinan universitas beserta jajaran civitas akademika, para guru besar dan dosen, tokoh masyarakat dan tokoh agama, mitra strategis, hingga sejumlah kepala daerah dari wilayah Ciayumajakuning.


UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon sendiri memiliki perjalanan panjang dalam dunia pendidikan tinggi Islam. 


Kampus ini bermula dari Fakultas Tarbiyah IAIN Cabang Cirebon pada 1965, bertransformasi menjadi STAIN Cirebon pada 1997, lalu menjadi IAIN Syekh Nurjati Cirebon pada 2009, hingga resmi menyandang status sebagai UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon pada 2024.


Ketua Umum PP IKA UIN SSC, Diding Nurdin menegaskan bahwa alumni memiliki posisi strategis sebagai penghubung antara dunia kampus dan kehidupan nyata di masyarakat.

Baca juga: Peran Besar Bobotoh Saat Persib Bandung Kalahkan Persija Jakarta


“Alumni itu duta almamater. Mereka hadir di berbagai bidang, mulai dari pendidikan, sosial-keagamaan, pemerintahan, dunia usaha, hingga pengabdian masyarakat yang lebih luas,” ujar Diding, saat berbincang dengan media, Selasa (13/1/2026).


Guru Besar UPI Bandung ini menilai, meskipun alumni UIN SSC telah eksis sejak era IAIN dan STAIN, penguatan organisasi alumni harus dibangun secara terstruktur dan sistematis agar mampu memberi dampak nyata.


"Kami ingin IKA UIN SSC menjadi rumah besar alumni, organisasi yang hidup, dinamis dan manfaatnya benar-benar dirasakan oleh almamater dan masyarakat,” ucapnya.


Menurut Diding, PP IKA UIN SSC berkomitmen menjadikan organisasi alumni sebagai mitra strategis universitas, ruang kolaborasi lintas angkatan dan profesi, sekaligus agen perubahan yang berkontribusi nyata dalam pembangunan sumber daya manusia dan pembangunan daerah.


Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi alumni dengan pemerintah daerah, khususnya dalam bidang pendidikan, kebijakan publik, pengembangan sumber daya manusia, serta pengabdian sosial.


Selain itu, alumni diharapkan berperan aktif dalam penguatan Tridarma Perguruan Tinggi melalui riset kolaboratif, pengembangan jejaring profesi, serta pendampingan bagi mahasiswa dan lulusan baru.


Mengusung moto 'Alumni Kuat, Almamater Hebat', Diding menjelaskan, bahwa kata Kuat merupakan akronim dari Kolaborasi, Kontribusi, Komitmen dan Konsisten untuk almamater tercinta.


Sementara Almamater Hebat mencerminkan visi UIN SSC sebagai kampus Islam siber yang unggul, adaptif, dan berorientasi global.


“Sekecil apa pun kontribusi alumni, jika dilakukan secara bersama-sama, akan menjadi kekuatan besar bagi almamater dan masyarakat,” jelas dia.


Sementara itu, Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Aan Jaelani berharap, kepengurusan PP IKA UIN SSC yang baru dapat menjadi mitra strategis universitas dalam menghadapi tantangan global.


"Kami berharap kepengurusan PP IKA UIN SSC yang baru dapat menjadi mitra strategis universitas dalam menghadapi tantangan global. Hal ini sekaligus memperkuat peran kampus sebagai pusat pengembangan keilmuan Islam yang relevan dengan kebutuhan zaman,” kata Aan.


Ia juga menekankan pentingnya peran alumni dalam meningkatkan reputasi institusi, memperluas jejaring kerja sama, serta mendukung peningkatan kualitas lulusan UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon di tingkat nasional maupun internasional.


Dengan pelantikan PP IKA UIN SSC periode 2026–2030 yang digelar pada Minggu (11/1/2026) ith, UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon tidak hanya menatap masa depan sebagai kampus Islam siber yang unggul secara akademik, tetapi juga sebagai pusat lahirnya alumni yang siap berkolaborasi, berkontribusi dan menghadirkan perubahan nyata bagi masyarakat.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.