Bursa Transfer Liga Inggris: Aston Villa Gagal Move On, Tarik Mantan yang Lagi Disekolahkan Juventus
January 28, 2026 06:44 PM

TRIBUNWOW.COM - Aston Villa akan merekrut kembali mantan pemainnya yang kini berstatus sebagai pemain pinjaman di Nottingham Forest, Douglas Luiz.

Dikabarkan, Douglas Luiz yang tak bahagia di Juventus setuju untuk kembali pulang ke pelukan Aston Villa.

Kabar transfer kepindahan Douglas Luiz ini diungkap oleh pakar transfer sekaligus jurnalis kondang asal Italia, Fabrizio Romano, Selasa (27/1/2026).

Aston Villa menyetujui kesepakatan untuk pinjaman berbayar hingga Juni dengan klausul opsi pembelian dari Juventus.

Profil Douglas Luiz

Nama lengkap: Douglas Luiz Soares de Paulo

Tanggal lahir / Umur: 9 Mei 1998 (27)

Tempat kelahiran: Rio de Janeiro  Brasil

Tinggi: 1,77 m

Kewarganegaraan: Brasil 

Posisi: Gelandang - Gel. Tengah

Kaki dominan: kanan

Agen pemain: Bertolucci Sports

Klub Saat Ini: Nottingham Forest

Bergabung: 21 Agt 2025

Kontrak berakhir: 30 Jun 2026

Pilihan kontrak: Obligation to buy with conditions

Perpanjangan kontrak terakhir: 22 Agt 2025

Dipinjam Dari: Juventus FC

Kontrak disana berakhir: 30 Jun 2029

(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Sebelas Maret/Rizki Pangestu)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.